Menu

Mode Gelap

Headline · 15 Jan 2022 13:13 WIB

Antisipasi Kemacetan Panjang Satlantas Polres Pringsewu Terjun Langsung Diarea Banjir


					Antisipasi Kemacetan Panjang Satlantas Polres Pringsewu Terjun Langsung Diarea Banjir Perbesar

Cakra86.ID ,Pringsewu– Akibat hujan deras yang mengguyur pada Sabtu (15/1/22) sore, ruas jalan lintas barat sumatera Pekon Tambahrejo KM 34-35 Kecamatan Gadingrejo Kabupaten Pringsewu kembali tergenang.

Guna mengurai kepadatan arus, personil Satlantas Polres Pringsewu diterjunkan guna melakukan penjagaan dan pengaturan arus lalu lintas di lokasi.

Kasat lantas Iptu Ridho Grisyan Adi Dharya, S.TK, MH menjelaskan, akibat hujan deras yang mengguyur disebagian besar Kabupaten Pringsewu pada Sabtu sore menyebabkan sejumlah ruas jalan protokol kabupaten Pringsewu tergenang dengan ketinggian mencapai 30 centimeter.

Akibatnya, arus lalu lintas dari kedua arah menjadi perlambatan akibat adanya sejumlah kendaraan roda dua yang mogok saat memaksa menerobos genangan.

“Sejumlah personil Polantas sudah diterjunkan dilokasi guna melakukan penjagaan, pengaturan arus lalu lintas dan menolong para pengendara yang kendaraanya mogok” ungkap Ridho

Guna mengantisipasi terjadinya kemacetan, kecelakaan dan untuk kelancaran bersama, kasat lantas mengimbau kepada para pengendara yang melintas dilokasi untuk berhati-hati dan memperlambat laju kemdaraan.

“Demi keselamatan dan kelancaran bersama agar para pengendara mematuhi instruksi petugas dilapangan” ungkapnya. (*Pakpahan)

Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

MT2QM Kabupaten Pringsewu 2023 Resmi Dibuka

20 September 2023 - 14:14 WIB

ASN Pemkab Pringsewu Ikrarkan Netralitas Pada Pemilu 2024

18 September 2023 - 12:28 WIB

ORARI Lokal Pringsewu Gelar SES HUT ke-78 PMI

18 September 2023 - 12:24 WIB

Pemkab Pringsewu Sosialisasikan SE Sekda No.12 Tahun 2023 & Aplikasi SIKOP

14 September 2023 - 11:59 WIB

Seorang Bapak Asal Pringsewu Tega Setubuhi Anak Tirinya Sejak Masih SMP

11 September 2023 - 13:16 WIB

DPC Pematank Lampung Barat Resmi Dikukuhkan

9 September 2023 - 06:04 WIB

Trending di Headline